Hadiri Apel BBJS, Bhabinkamtibmas Ajak Warga Perkuat Gotong Royong Dan Waspada DBD
July 14, 2025 | by humasresjaksel@gmail.com


Jakarta Selatan – Dalam rangka mendukung gerakan Bersih-Bersih Jakarta Selatan (BBJS) sekaligus meningkatkan kepedulian terhadap kebersihan lingkungan dan pencegahan penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD), Polsek Pesanggrahan melalui Bhabinkamtibmas Kelurahan Petukangan Utara, Aiptu Parjono, turut hadir dalam kegiatan Apel Bersama BBJS yang digelar di Jalan Duku RT 05/05 Kelurahan Petukangan Utara, Kecamatan Pesanggrahan, Jakarta Selatan, Minggu (13/7/2025).
Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai unsur pemerintahan, tokoh masyarakat, dan elemen warga. Hadir antara lain Lurah Petukangan Utara Bapak Syopwani, M.Si, Dewan Kota Bapak Komarudin, Sekretaris Kelurahan Ibu Fika, Babinsa Sertu Zelmi, para ketua RW se-Kelurahan Petukangan Utara, serta pengurus PKK dan Jumantik.
Apel BBJS menjadi ajang konsolidasi seluruh lapisan masyarakat untuk membangun semangat gotong royong menjaga kebersihan lingkungan sebagai langkah preventif menghadapi ancaman DBD di musim pancaroba.
Dalam keterangannya, Bhabinkamtibmas Aiptu Parjono menyampaikan imbauan agar masyarakat senantiasa menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggal masing-masing, termasuk rutin melakukan 3M (menguras, menutup, dan mengubur barang bekas) guna memutus mata rantai penyebaran nyamuk Aedes aegypti.
“Kami dari Polsek Pesanggrahan mendukung penuh kegiatan positif seperti BBJS ini. Selain menjaga lingkungan tetap bersih, kegiatan ini juga memperkuat sinergi antara aparat dan warga dalam menciptakan lingkungan yang sehat dan aman,” ujarnya.
Kapolsek Pesanggrahan AKP Seala Syah Alam, S.I.K., M.Si., CHPR., CBA menyatakan apresiasinya atas peran aktif Bhabinkamtibmas dalam setiap kegiatan kewilayahan. Menurutnya, kehadiran Polri dalam kegiatan masyarakat merupakan bagian dari upaya membangun kedekatan dan memperkuat kepercayaan publik.
Kegiatan BBJS ditutup dengan aksi kerja bakti bersama membersihkan selokan, taman, dan lingkungan sekitar, serta pembagian edukasi pencegahan DBD kepada warga.
RELATED POSTS
View all